1 batang daun bawang, potong 1 cm
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Sup Udang Jagung Manis:
1. Pertama tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai hijau, daun salam dan temukunci sampai harum.
2. Kemudian tuang air kaldu udang dan rebus sampai mendidih.
3. Lalu masukkan udang dan masak sampai berubah warna.
4. Tambahkan jagung, garam, dan gula pasir, lalu aduk rata.
5. Masak sampai matang dan mendidih.
6. Sebelum matang dengan sempurna, masukkan soun lalu aduk rata.
7. Sajikan bersama taburan daun bawang.
8. Sajikan sup saat masih hangat bersama dengan nasi putih.
Baca: Kumpulan Resep & Cara Membuat Bolu yang Enak dan Mudah, Lengkap dengan Tips Membuatnya Agar Berhasil
Baca: Mencoba Korean Cheese Garlic Bread, Kuliner yang Tengah Viral di Medsos
Sup Buntut Goreng
Bahan:
2.500 ml air
500 gram buntut sapi, potong
1 buah bawang bombay, dipotong kotak
2 siung bawang putih, cincang halus
2 buah wortel, dipotong bentuk bunga
10 gram kentang, dikupas, dipotong kotak
1 batang daun bawang, diiris serong
10 buah cabai rawit utuh
2 buah tomat, potong-potong
1/2 sendok teh pala bubuk
1 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
Bahan Pelengkap:
2 tangkai daun seledri, iris halus
2 sendok makan bawang merah goreng
1 buah jeruk nipis, dipotong-potong
Cara Membuat Sop Buntut Goreng:
1. Pertama rebus buntut di dalam air sampai mendidih.
2. Kemudian tumis bawang bombay dan bawang putih di dalam 1 sendok makan margarin hingga harum.
3. Lalu tambahkan tumisan bawang ke dalam rebusan buntut dan aduk rata.
4. Masukkan pala, garam, merica, dan gula dan aduk sampai buntut empuk.
5. Masukkan wortel dan kentang dan masak sampai matang.
6. Setelah matang, angkat daging buntut dan tiriskan.
7. Goreng dalam minyak panas di atas api besar hingga kecokelatan, angkat dan sisihkan.
8. Sajikan kuah bersama pelengkap dan buntut yang sudah digoreng.
Baca: Resep dan Cara Membuat Fuyunghai, Lengkap dengan Tips agar Fuyunghai Tebal dan Mengembang
Baca: Resep dan Cara Membuat Sekoteng dan Wedang Ronde, Bikin Badan Hangat saat Malam Hari
Sup Jamur Asparagus
Bahan:
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
200 gram dada ayam fillet, rebus, suwir-suwir
150 gram jamur kaleng utuh
1 kaleng asparagus, potong-potong
1.000 ml kaldu ayam
2 1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh merica bubuk
2 1/2 sendok makan tepung maizena dan
1 butir telur, kocok lepas
2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
Cara Membuat Sup Jamur Asparagus:
1. Pertama tumis bawang bombay sampai harum.
2. Masukkan ayam fillet, jamur, dan asparagus, lalu aduk rata.
3. Tuang kaldu ayam dan masak sampai mendidih.
4. Tambahkan garam, gula pasir, dan merica bubuk dan aduk sampai merata.
5. Masukkan larutan tepung maizena.
6. Masak sampai meletup-letup.
7. Tambahkan telur sedikit-sedikit sambil diaduk sampai berserabut.
8. Setelah matang, angkat sup jamur asparagus dan sajikan sup saat masih hangat.
(Tribunnews.com/Oktaviani Wahyu Widayanti/SajianSedap.grid.id/Dwi)