TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini cara membuat donat kentang yang enak dan memiliki tekstur lembut.
Donat kentang adalah salah satu kudapan yang jadi favorit banyak orang.
Selain citarasa yang enak, donat kentang juga memiliki tekstur yang lembut.
Tak hanya itu, donat kentang juga bergizi karena dibuat dengan bahan kentang.
Baca: Cara Membuat Pizza Rumahan yang Enak dan Mudah, Mulai Resep Pizza Mie hingga Pizza Makaroni
Baca: Cara Membuat Cakwe Mengembang Sempurna, Berikut 3 Resep Cakwe yang Mudah Dibuat
Berikut ini resep dan juga cara membuat donat kentang yang mudah dipraktikkan di rumah.
1. Resep Donat Kentang Keju
Dikutip dari sajiansedap.grid.id, untuk membuat 29 buah donat kentang ini, kamu membutuhkan waktu 60 menit.
Bahan yang diperlukan:
- 400 gram tepung terigu protein tinggi
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 15 gram susu bubuk
- 35 gram gula pasir
- 1 bungkus ragi instan
- 200 gram kentang kukus, haluskan
- 1 butir telur
- 200 ml air
- 1 sendok teh garam
- 50 gram margarin
- 500 gram minyak padat untk menggoreng
Bahan Toping:
- 150 gram buttercream
- 100 gram keju parut
Cara membuat Donat Kentang Keju:
- Ayak tepung terigu dan susu bubuk. Tambahkan gula pasir, ragi instan, dan kentang. Uleni rata.
- Tuangkan air sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
- Tambahkan garam dan margarin. Uleni sampai elastis kemudian diamkan 20 menit.
- Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 40 gram.