News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hobi Saat Pandemi

Trik untuk Pemula yang Ingin Tekuni Hobi Pelihara Ikan Cupang, Jangan Pilih yang Harganya Mahal

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ikan cupang hias Nemo Galaxy yang dipajang di toko Simprug Betta Fish, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (1/7/2020). Ditengah pandemi Covid-19 bisnis ikan cupang hias miliknya meningkat akibat beragam jenis ikan cupang hias Indonesia yang laris manis di pasar luar negeri, harga yang ditawarkan mulai dari Rp 20 ribu hingga Rp 500 ribuan. Tribunnews/Jeprima

Ikan cupang tidak bisa dipelihara menggunakan air biasa.

Air yang paling bersih menurut kita, belum tentu baik untuk ikan cupang.

"Sebenarnya itu tidak bagus juga, dia mesti airnya diberi daun Ketapang kering, dicampur untuk netralisir air," ucap dia.

Efran menjelaskan alasan mengepa memelihara ikan cupang harus menggunakan konsep disekat.

"Mengapa ikan cupang disekat? soalnya kalau kita letakkan di satu tempat itu nanti malah berantem terus. Nanti capek juga ikan, kasihan juga," kata dia.

"Ada istilahnya memberi olahraga buat melihat ikannya berantem atau diadu, paling tidak selama tiga menit," kata dia lagi.

Setelah tiga menit diadu, ikan cupang dipisahkan lagi, dikasih sekat lagi supaya tidak lelah akibat insangnya terbuka terus.

Peternak ikan cupang melelang ikan cupang hias dagangannya menggunakan media sosial (daring) dikawasan Ciputat, Tangerang Selatan, Sabtu (19/9/2020). Pandemi Covid-19 berdampak kepada sektor UMKM peternak ikan cupang. Lelang mengunakan media sosial jadi salah satu pilihan untuk bertahan selama Covid-19. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Harga Ikan Cupang yang Fantastis

Perolehan Efron dari berbisnis cupang agak meningkat. Di tengah situasi pandemi, harga ikan cupang kini sudah mahal.

Ikan cupang jenis gaint di penangkaran Efron paling mahal sekitar Rp 1 juta.

Sementara jenis plakat paling mahal Rp 500 ribu.

"Mahal tidaknya ikan cupang tergantung ukuran dan warna. Makin bagus warnanya, makin mahal harganya," ucap Efron.

Ikan cupang jenis gaint, lanjut Efron, terbilang yang paling laris di pasaran saat ini.

Banyak orang suka cupang jenis gaint karena keunikannya.

Bila dipelihara dengan baik dan dikasih makan dengan baik, maka ukurannya akan semakin besar.

"Jadi ketahuan bila dirawat dengan baik, maka ukurannya makin besar. Tapi ada juga yang suka ikan kecil-kecil, tidak usah yang besar-besar. Ada juga orang yang takut pegang ikan besar," pungkas Efron.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini