Pakai Lip Balm
Mengutip dari Medical News Today (medicalnewstoday.com), ada beberapa bahan dasar lip balm yang perlu Anda hindari karena justru bisa menyebabkan bibir semakin kering.
Beberapa bahan yang dimaksud adalah mentol, fenol, dan kamper.
Alih-alih memilih lip balm berbahan dasar itu, Anda bisa memilih lip balm yang terbuat dari petroleum atau lanolin.
Gunakan lip balm beberapa kali dalam sehari supaya kelembaban bibir tetap terjaga.
Gunakan Bahan Alami
Cara mengatasi bibir kering juga bisa Anda lakukan dengan memanfaatkan bahan alami di sekitar Anda.
Salah satu bahan yang bisa Anda pakai adalah lidah buaya.
Bahan alami tersebut mengandung vitamin, antioksidan, dan mineral yang berfungsi untuk menghidrasi bibir.
Selain lidah buaya, Anda juga bisa memakai madu karena bahan alami itu mengandung banyak pelembab alami.
Antioksidan dan antibakteri yang terkandung dalam madu juga efektif mencegah infeksi saat bibir Anda benar-benar kering dan pecah-pecah.
Berhenti Merokok
Berhenti merokok bisa jadi salah satu cara mengatasi bibir kering.
Cara mengatasi bibir kering selanjutnya yang direkomendasikan Medical News Today adalah berhenti merokok.