News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

5 Cara Mudah Atasi Bau Badan dengan Bahan Alami, Berikut Tips dan Penjelasannya

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi - Ketiak bau serta bau badan berlebih seringkali mengganggu kepercayaan diri, simak 5 bahan alami yang bisa bantu atasi bau badan berikut ini.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut terdapat 5 tips dan cara mudah atasi bau badan secara alami.

Bau badan berlebih seringkali mengganggu penampilan dan kepercayaan diri.

Dikutip dari healthline.com, bau badan disebabkan karena tubuh Anda ditutupi oleh kelenjar keringat.

Kelenjar ekrin menutupi sebagian besar tubuh Anda dan terbuka langsung di permukaan kulit.

Sebaliknya, kelenjar apokrin terjadi di daerah yang mengandung banyak folikel rambut, seperti pangkal paha dan ketiak.

Kelenjar ini membuka ke permukaan kulit, kelenjar apokrin kosong ke folikel rambut dan kemudian membuka ke permukaan.

Saat tubuh Anda memanas, kelenjar ekrin melepaskan keringat yang mendinginkan tubuh Anda.

Biasanya tidak berbau, sampai bakteri di kulit Anda mulai memecahnya.

Makanan dan minuman tertentu yang telah Anda konsumsi, serta obat-obatan jenis tertentu, juga dapat menyebabkan keringat eccrine tercium.

Dikutip dari hellogiggles.com berikut ini adalah 5 bahan alami yang bisa atasi bau badan Anda dengan mudah:

1. Baking Soda

3 Resep Cerahkan Warna Kulit dengan Baking Soda (digi-karma.com)

Anda bisa menggunakan baking soda yang di campur dengan tepung Maizena untuk menghilangkan bau badan.

Baking soda memiliki zat yang dapat menghilangkan bau badan di ubuh Anda.

Zat yang ada dalam baking soda bekerja menyerap bau dari tubuh.

Cara ini juga dapat mematikan bakteri yang tumbuh di ketiak Anda.

Sehingga badan kembali segar dan tidak bau setelah menggunakan baking soda.

2. Air Mineral

Ilustrasi. (Thinkstockphotos)

Minum yang cukup dan tetap terhidrasi dapat membantu Anda tetap segar.

Mengkonsumsi cukup air putih juga membantu tubuh Anda selalu dalam kondisi segar.

Meminum air putih sangat bermanfaat untuk mengurangi bau badan dan membersihkan tubuh dari dalam.

Air putih yang dikonsumsi akan mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

Sehingga ketika racun penyebab bau badan keluar dari tubuh, akan membuat tubuh tidak lagi menjadi bau.

Baca: Cara Menyembuhkan Asam Urat: Konsumsi Karbohidrat Kompleks dan Kurangi Konsumsi Makanan Berlemak

Baca: Cara Menghilangkan Buncit di Perut, Simak Tips Diet Sehat dan Lakukan 9 Gerakan Mudah Berikut Ini

3. Cuka Apel

Manfat cuka apel (healthline.com)

Cuka sari apel baik untuk seluruh bagian tubuh, luar dan dalam, karena menyeimbangkan pH dan menghilangkan bakteri.

Karena kandungan pH yang seimbang inilah, menyebabkan racun dalam tubuh dapat terbuang.

Anda bisa mengoleskan cuka apel di bawah lengan Anda beberapa menit sebelum mandi setiap hari untuk secara alami menyeimbangkan pH ketiak Anda.

Ketiak juga memiliki pH, Anda bahkan dapat menambahkan cuka sari apel ke dalam bak mandi harian.

Selain itu, merendam seluruh tubuh dengan cuka apel dapat berfungsi mengembalikan keseimbangan pH pada kulit Anda.

Baca: Cara Mengatasi Wajah Berjerawat, Lakukan Langkah-langkah Sederhana Ini

Baca: Cara Mengatasi Sariawan yang Aman dan Mudah, Madu dan Gel Lidah Buaya Bisa Jadi Solusi

4. Lemon

Ilustrasi lemon (therapies.gr)

Anda bisa membuat ramuan dari lemon dan baking soda untuk mengurangi kendala bau badan.

Buat campuran lemon dan baking soda hingga berbentuk pasta, lalu gunakan dan oleskan pada ketiak.

Mirip dengan cuka sari apel, mencampurkan jus lemon dan soda kue yang cukup untuk membentuk pasta dan mengoleskannya ke ketiak Anda sebelum mandi dapat sangat mengurangi bau.

Keasaman lemon menurunkan pH kulit Anda, sehingga sulit bagi bakteri penyebab bau untuk bertahan hidup.

Namun jangan gunakan sari lemon ketika setelah mencukur bulu ketiak karena akan menyebabkan perih.

5. Tomat

Jus tomat (https://www.agriorbit.com/)

Sari tomat juga berfungsi untuk menghilangkan bau badan dalam tubuh.

Keasaman tomat dapat berfungsi membunuh bakteri penyebab bau.

Tomat juga dapat mengecilkan pori-pori kulit ketiak Anda, dengan begitu kulit ketiak menjadi lebih halus.

Tumbuhan yang termasuk famili nightshade mengandung glycoalkaloids ini, merupakan tumbuhan pestisida alami.

Glycoalkaloids ini berfungsi untuk membunuh bakteri dan virus pada kulit Anda dan bahkan dikatakan bertindak sebagai antibiotik dalam beberapa kasus.

Apabila bau badan tak kunjung berkurang, Anda dapat mengkonsultasikan ke dokter atau para ahli untuk mendapatkan solusi terbaiknya.

(Tribunnews.com/Oktaviani Wahyu Widayanti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini