News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Solusi Dapatkan Warna Rambut Sesuai Ekspektasi Anti Patah

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ada beberapa permasalahan yang sering dihadapi saat pewarnaan rambut.

Di antaranya adalah hasil cat yang tidak sesuai ekspektasi dan rambut menjadi patah karena proses pewarnaan.

Menurut hasil data riset dari Brandwatch 2020 mengenai Hair Color Trend, 57% konsumen dan hairdresser khawatir rambut patah karena proses pewarnaan rambut. 

Di sisi lain, sekitar 39% konsumen mengutarakan bahwa mereka menginginkan warna rambut yang tahan lama dan sesuai ekspektasi.

Baca juga: Menyehatkan Rambut, Ini 5 Manfaat Sampo Sulfate Free bagi Kulit Kepala

Baca juga: Salah Satunya Bisa Kurangi Kerontokan, Ini Manfaat Cokelat untuk Rambut

Isu ini menjadi tantangan pokok bagi para konsumen & hairdressers.

Untuk menjawab hal itu L’Oreal Research Department melakukan dengan ribuan serat rambut Indonesia langsung dari laboratorium Paris. 

Hasilnya, dalam rambut tersebut, sekitar 67 persen memiliki kandungan metal yang tinggi dan berlebihan.

Baca juga: Tanpa Hair Dryer, Begini Cara Mengeringkan Rambut Basah dengan Cepat

Kandungan metal yang tinggi dapat memengaruhi pewarnaan. Selain membuat warna rambut jauh dari ekspetasi, rambut pun rentan patah. 

"Kandungan metal datang dari air yang digunakan sehari-hari. Kita mandi, keramas, metal tersebut masuk dan membuat rambut patah dan warna meleset," papar Brand General Manager, L’Oréal Professionnel, Hendra Purjaka, pada konferensi virtual, Jumat (17/9/2021). 

Komtimen kami untuk berinovasi dan terobosan inside terdepan. Menghadirkan rangkaian servis inovatif sehigga bsa menghasilkan hasil yang sesuai ekspetasi.

Sebagai solusi untuk mengatasi permasalahan itu, L’Oreal Professionnel menawarkan inovasi terbaru untuk menetralkan kandungan metal dalam serat rambut. 

Inovasi itu dibuat setelah mereka berhasil mengidentifikasi Glicoamine, atau molekul inti dari Metal DX dengan fungsi untuk menargetkan dan menetralisir kandungan metal dalam rambut. 

Pewarnaan rambut jadi sesuai ekspektasi. Inovasi ini lalu diwujudkan dalam rangkaian produk dan tiga protokol perawatan rambut terbaru.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini