Ayah dan Bunda yang ingin anaknya berlatih menulis dapat mengajak si kecil ikut kegiatan ini. Selain kegiatan interaktif, webinar ini juga akan memberi informasi terkait tips menulis cerita dari sudut pandang penulis, editor, dan publisher. Selain itu, anak-anak juga dapat mengikuti kompetisi menulis berhadiah.
4. Bisnisku, Passion-ku
Bincang menarik dari para wanita yang berkarya lewat passion-nya. Mulai dari menciptakan produk yang ramah lingkungan hingga memiliki wedding organizer berkonsep less waste, akan disampaikan melalui webinar, yang akan dilaksanakan pada 29 Oktober 2022 pukul 14.00 siang bersama Sista Mauli, pemilik brand Asal Usul Natural Goods, dan Soraya Ayu Hapsari, pemilik Savitri Wedding.
5. Warna-Warni Hewan-Hewan Nusantaraku
Masih untuk anak-anak, Penerbit Bhuana Ilmu Populer akan mengenalkan karakter BIPBIP, hewan endemik Indonesia kepada para peserta, melalui kegiatan mewarnai bersama. Kegiatan seru ini bisa mengasah kemampuan menggambar si kecil. Acara ini akan berlangsung pada hari Minggu, 30 Oktober 2022 pukul 10.00-11.30 WIB bersama Disa Pracita selaku ilustrator dan desainer BIPBIP.
6. Taktik Jitu Bikin Konten Slay
Pada hari yang sama, di jam yang berbeda akan ada sharing session dari penulis yang merupakan praktisi marketing dan penulis berbagai buku, untuk melakukan pemasaran di media sosial.
Jefferly Helianthusonfri akan memberikan kiat-kiat mudah dalam melakukan Digital Marketing dan Content Creation. Acara ini akan berlangsung pada tanggal 30 Oktober 2022 pada pukul 14.00-15.30 WIB.
Untuk join Webinar kalian dapat berlangganan Full Premium Package 1 Bulan Gramedia Digital. Dan untuk ikutan Aktivitas Anak bisa join dengan berlangganan BOOKR Class 1 bulan.
Dan untuk kalian yang sudah berlangganan Full Premium Package Gramedia Digital 1 Bulan sebelumnya, otomatis bisa langsung join acara webinar.
Asyik banget kan? Untuk informasi lengkap mengenai rangkaian acara Generation 5.0 Festival, bisa klik di promo.gramedia.com/gen-50-festival/, ya.
Tunggu apa lagi? Segera daftarkan dirimu dan ikuti keseruan Generation 5.0 Festival!*