News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tips Kecantikan

6 Kesalahan Penggunaan Sunscreen yang Sering Dilakukan: Memakai Terlalu Sedikit hingga Tidak Reapply

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Arif Fajar Nasucha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi penggunaan sunscreen | Berikut ini enam kesalahan yang sering dilakukan saat memakai sunscreen, termasuk menggunakan terlalu sedikit hingga tidak reapply sunscreen.

TRIBUNNEWS.COM - Sunscreen berfungsi melindungi kulit dari sinar UV.

Selain itu, memakai sunscreen juga dapat membantu kulit agar terhindar dari kanker kulit.

Sayangnya, kesadaran masyarakat dalam menggunakan sunscreen terbilang masih cukup rendah.

Banyak yang beranggapan jika sunscreen hanya perlu digunakan saat cuaca terik.

Padahal sunscreen wajib dipakai setiap hari, baik pada musim panas maupun dingin.

Sunscreen memiliki manfaat yang sangat dibutuhkan oleh kulit, namun masih banyak orang yang enggan untuk memakai sunscreen.

Padahal sunscreen wajib dipakai setiap hari, baik pada musim panas maupun dingin.

Menurut data American Academy of Dermatology, survey membuktikan ada 65 persen orang mengatakan jika mereka sering lupa untuk memakai atau reapply sunscreen.

Hal ini tentu membuat kulit rentan terpapar efek buruk sinar UV.

Untuk menjaga kulit agar selalu terlindung dari bahaya sinar UV, maka sebaiknya pemakaian sunscreen harus dilakukan dengan benar.

Berikut ini enam kesalahan yang sering dilakukan saat memakai sunscreen dikutip Tribunnews dari berbagai sumber.

1. Memakai Terlalu Sedikit

Hasil penelitian menunjukkan bahwa banyak orang hanya mengaplikasikan seperempat sunscreen dari jumlah yang sebenarnya dibutuhkan oleh kulit.

Untuk memastikan jumlah pemakaian yang tepat, ukurlah sunscreen sebanyak dua jari penuh agar dapat melindungi wajah dari sinar UV dengan maksimal.

2. Tidak Menggunakan Sunscreen saat Cuaca Mendung

Lebih dari 80 persen sinar UV dapat menembus kulit meski pada saat mendung.
Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini