Bila Anda merupakan pria yang aktif dan bersemangat, parfum dengan aroma segar dan energik mungkin lebih cocok untuk dipilih.
Sedangkan bila Anda merupakan pria yang lebih klasik dan elegan, mungkin bisa memilih aroma yang lebih maskulin dan berat.
3. Pilih Parfum yang Aromanya Tahan Lama
Pastikan parfum yang dipilih memiliki aroma yang tahan lama.
Terutama jika dipakai untuk berkativitas sepanjang hari.
Parfum dengan kualitas yang baik akan tetap tercium wangi sepanjang hari.
Untuk itu, jangan sembarang memilih parfum.
Parfum abal-abal mungkin masih memberikan aroma wangi di pagi hari.
Namun bisa saja saat makan siang aroma parfum dan kesegaran itu sudah hilang.
Tentu Anda tidak ingin berulang kali menyemprot parfum sepanjang hari.
4. Sesuaikan Parfum dengan Acara dan Lokasi
Kemana Anda akan pergi atau apa acara yang akan didatangi bisa memengaruhi jenis parfum yang dipilih.
Parfum beraroma ringan cocok untuk musim panas, maupun saat Anda pergi kantor di ruangan tertutup.
Sementara aroma yang lebih berat bisa digunakan di musim dingin.