Muslim yang menjenguk orang sakit sebaiknya memberi salam dengan ramah dan lemah lembut.
3. Mendoakan orang sakit
Seorang muslim yang menjenguk orang sakit dianjurkan ikut serta mendoakannya agar cepat sembuh. Doa ini cukup dilantunkan dalam hati.
4. Mengajukan pertanyaan kecil
Ketika menjenguk orang sakit sebaiknya mengajukan pertanyaan-pertanyaan kecil kepada penderita.
Jangan membebaninya dengan bertanya secara berlebihan karena mungkin akan menyusahkan hatinya.
5. Menasihati orang sakit
Orang sakit membutuhkan dukungan moral agar tetap semangat dan segera sembuh.
Contoh kalimat semangat yang dapat diucapkan kepada orang sakit adalah terus berdoa kepada Allah untuk memohon kesembuhan, selalu sabar dan ikhlas, serta perbanyak dzikir dan jangan tinggalkan salat.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Artikel lain terkait Bacaan Doa