News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Usung Tren Kekinian Jadi Strategi Mempertahankan Brand Fashion Agar tetap Eksis 

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Wahyu Aji
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kesuksesan sebuah brand itu ditunjukkan  ketika brand tersebut dicintai oleh pelanggannya sehingga mengusung tren kekinian jadi salah satu kunci. Ini dilakukan brand fashion Larusso yang berdiri 40 tahun lalu hingga eksis sampai sekarang di tengah persaingan antarbrand fashion lokal Indonesia yang makin ketat. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto 

TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Tidak mudah mempertahankan brand fashion hingga berusia puluhan tahun di tengah persaingan antarbrand fashion lokal Indonesia yang makin ketat.

Namun, melalui langkah rebranding menjadi brand fashion kekinian dengan mengikuti trend digitalisasi yang terus berkembang maka brand fashion tetap akan mampu tertahan.

CEO Larusso, Kenny Koesoemo mengungkapkan, bagaimana upayanya mempertahankan brand fashion telah didirikan empat dasawarsa lalu yang dulunya diawali menjual pakaian khusus laki-laki dewasa.

"Kesuksesan sebuah brand itu ditunjukkan ketika brand tersebut dicintai oleh pelanggannya sehingga kita dituntut bisa terus melahirbarukan diri sendiri sehingga bisa mengikuti perkembangan zaman," katanya dalam keterangannya, Minggu (25/2/2024). 

Yang tidak kalah penting adalah, kata dia adalah kemauan bisa terus mengalahkan diri sendiri untuk naik level.

Selain harus mengusung tren kekinian saja, agar bisa bertahan kualitas bahan yang digunakan jadi perhatian seperti penggunaan bahan premium berkualitas yang dijahit dengan jahitan yang kuat dan rapi serta finishing dan sablon premium yang tidak mudah mengelupas.

"Kami memberi tawaran fashion yang tidak hanya membuat penggunanya semakin percaya diri tapi juga mengikuti selera dan karakteristik personal penggunanya. Siapapun bisa tampil percaya diri sesuai dengan karakter personalnya," katanya.

Ditambahkannya, Larusso memberikan warna tersendiri bagi setiap produknya sehingga menjadi simbol akan menjadi the leading menswear brand di seluruh Indonesia dan di mulaidariujung Barat Indonesia, kita akan terus berekspansi dan hadir di seluruh Indonesia.

"Tidak hanya di Aceh dan Pulau Sumatera tapi juga di pulau lain seperti Jawa, Bali, Lombok, NTT, Kalimantan hingga Sulawesi," katanya.

Belum lama ini, brand fashion ini membuka showroom dan melaunching produk terbarunya dengan fashion yang fresh dan kekinian untuk berbagai kalangan di Plaza Aceh dengan menggandeng Agam dan Inong Aceh 2023.

Pembukaan showroom yang pertama kali di Aceh ini diperkenalkan berbagai desain fashion kekinian yang akan hype di tahun 2024 ini.

"Aceh bisa menjadi ekosistem yang kondusif untuk berkembangnya fashion di Indonesia. Menjadi role mode fashion kekinian tanpa mengabaikan pesan kearifan Nusantara pada umumnya, dan Aceh pada khususnya," kata Kenny.

Baca juga: Desainer Indonesia Ramaikan Modest Fashion Kuala Lumpur 2024, Perkenalkan Koleksi Idul Fitri

Ia menambahkan, kehadiran showroom memberi kesempatan pada masyarakat luas di Aceh untuk bisa mendapatkan akses fashion layaknya fashion artis dan selebritis.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini