News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Siang Ini Anies Baswedan Bertemu SBY dan AHY di Pacitan, Demokrat: Perkuat Strategi Pemenangan

Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Theresia Felisiani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bakal Capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan menghadiri 'Silaturahmi Idul Fitri 1444 Hijriah' yang diadakan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono. Anies Baswedan diagendakan bakal bertemu dengan SBY dan AHY di Pacitan untuk memperkuat strategi pemenangan Koalisi Perubahan bersama Anies Baswedan.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon Presiden dari Koalisi Perubahan yakni Anies Baswedan diagendakan bakal bertemu dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Rencananya pertemuan itu akan berlangsung pada, Kamis (1/6/2023) siang ini di kampung halaman SBY di Pacitan.

"Iya, benar. Siang ini Calon Presiden dari Koalisi Perubahan, Mas Anies Baswedan akan ke Pacitan. Rencananya bertemu Bapak SBY dan Mas AHY," kata Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) sekaligus Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra dalam keterangannya.

Herzaky menyebut, sejatinya Anies Baswedan memang kerap bertemu dengan internal partai politik Koalisi Perubahan termasuk NasDem dan PKS.

"Anies memang intens bertemu dengan Demokrat, Nasdem, PKS," kata Herzaky.

Pertemuan itu dilakukan kata Herzaky, untuk memperkuat strategi pemenangan Koalisi Perubahan bersama Anies Baswedan.

Baca juga: Demokrat Soal Cawapres: Kalau Anies Mau Menang, Harus Dengan AHY

Dengan begitu, Herzaky memastikan, pertemuan siang ini juga akan termasuk membahas hal demikian.

"Untuk penguatan dan pemantapan strategi pemenangan. Pertemuan siang ini juga bagian dari itu," tukas Herzaky.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini