TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ratusan warga Pademangan Timur, Jakarta Utara, menunggu-nunggu kedatangan gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo.
Jokowi, sapaan akrabnya, dijadwalkan akan meluncurkan (launching) Kartu Jakarta Sehat pukul 11.00 WIB.
Tidak ada yang istimewa yang dipersiapkan warga Jl. Pademangan VII, Gg.C RT 10/10 Kel. Pademangan Timur itu. Bahkan sekedar tenda untuk menghalangi sinar matahari saja tidak dipasang.
Mereka hanya menyiapkan karpet merah di atas jembatan (di atas kali kecil) yang nampaknya akan menjadi tempat Jokowi berpidato atau memberikan sambutan. Satu unit mikropon sudah disiapkan panitia.
Sembari menunggu Jokowi, panitia sesekali menyapa warga agar ketika Jokowi datang meneriakkan yel-yel.
"Nanti kalau pak Jokowi datang nggak usah diserbu. Nanti salam-salaman dan foto-fotoan di ujung jalan," ujar panitia tersebut.
Karena cuaca semakin panas, sebagian warga berlindung di teras rumah-rumah warga atau mencari pohon yang rindang.
Tidak ada yang berbeda. "Kita sambut apa adanya aja," ujar panitia.
Klik: