Laporan Wartawan Warta Kota, Bintang Pradewo
TRIBUNNEWS.COM - Kepala Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero Daerah Operasional I (Daop) I Sukendar Mulya mengatakan bahwa masih tersisa 65.000 tiket kereta api bagi para penumpang yang ingin pulang ke kampung halamannya. Namun, tiket tersebut hanya ada saat H+2 sampai H+7.
"Masih banyak tiket, ada sekitar 65.000 tiket bagi penumpang," kata Sukendar kepada Warta Kota di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Rabu (7/8/2013).
Sukendar menjelaskan bahwa tiket KA untuk keberangkatan di tanggal hingga H-1 Idul Fitri, sudah habis tak bersisa. Sehingga tinggal tanggal-tanggal tertentu saja.
"Memang tinggal tanggal tertentu saja. Untuk H-1 dan Lebaran sudah habis terjual," kata Sukendar.
Kereta Api yang disediakan setiap harinya terdiri dari 67 rangkaian KA yang diturunkan se-Daop I. Rinciannya, yaitu 48 KA reguler dan 19 KA tambahan Lebaran. PT KAI Daop I menyediakan empat stasiun keberangkatan bagi pemudik. Empat stasiun tersebut ialah, Stasiun Pasar Senen, Gambir, Jakarta Kota, dan Stasiun Tanjung Priok.