News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

6 Rumah dan 3 Motor Ludes Terbakar di Cawang

Penulis: Wahyu Aji
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Api membubung dari Ramayana Pasar Kebayoran Lama Jaksel, Jumat (2/4/2010).

Laporan Wartawan Tribunnews.com Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Enam bangunan di Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramatjati, Jakarta Timur, ludes dilalap si jago merah, pada Kamis (24/10/2013) sekitar pukul 18.15 wib.

Tak hanya enam bangunan tersebut, api juga menghanguskan tiga unit sepeda motor milik warga di Gang Buntu, Jalan Dewi Sartika, RT 02/04.

Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Sudin PKPB) Jakarta Timur Mulyanto menuturkan, kerugian materi dalam musibah tersebut ditaksir mencapai Rp 250 juta.

"Ada tiga unit motor yang ludes terbakar yakni, Yamaha Vixion berplat nomor B6246TVP, Yamaha Jupiter berplat nomor B6110UPG, dan Honda Karisma dengan plat nomor B6545TCA," kata Mulyanto dilokasi, Kamis (24/10/2013) malam.

Mulyanto menyebutkan, dalam peristiwa yang terjadi sekitar pukul 18.15 WIB tersebut satu rumah tinggal, lima petak kontrakan habis dilalap si jago merah.

Menurutnya, dugaan sementara kebakaran tersebut disebabkan konsleting listrik di sebuah rumah kontrakan yang sedang ditinggal oleh penghuninya bekerja.

14 unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan Sudin PKPB Jaktim berhasil memadamkan kebakaran yang mulai terlihat sekitar pukul 18.15 WIB itu sekitar 45 menit atau sekitar pukul 19.00 WIB.

"Sembilan unit pompa dan lima mobil pendukung. Sekarang sedang pendinginan," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini