News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Banjir Jakarta

15.000 KK Kampung Pulo akan segera Direlokasi

Editor: Gusti Sawabi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sebanyak 60 Kepala Keluarga dari pemukiman Kampung Pulo, Kampungmelayu, Durensawit, Jakarta Timur, mendatangi rumah susun sederhana sewa Komarudin, Penggilingan, Cakung, Rabu (12/2/2014) siang

Tribunnews.com, Jakarta — Warga Kampung Pulo, Jakarta Timur, yang tinggal di bantaran Kali Ciliwung, akan direlokasi ke tiga rumah susun (rusun), yaitu Komarudin, Cipinang Besar Selatan (Cibesel), dan Jatinegara Barat. Rusun Komarudin dan Cipinang Besar Selatan sudah siap dihuni. Sementara itu, Rusun Jatinegara Barat masih dalam proses pembangunan.

"Rusun Komarudin ini hanya berkapasitas 200 unit. Rusun Cibesel 100 unit dan semua sudah siap huni. Lalu, 500 unit ada di rusun yang sedang dibangun di (bekas) gedung teknis (di Jatinegara Barat)," kata Wali Kota Jakarta Timur Krisdianto kepada wartawan di Rusun Komarudin, Cakung, Jakarta Timur, Rabu (12/2/2014).

Menurut Krisdianto, jumlah warga Kampung Pulo yang akan direlokasi mencapai 15.000 kepala keluarga. Dari jumlah itu, sebanyak 4.900 kepala keluarga tinggal di wilayah yang terdampak banjir.

"Karena itu, saya mengimbau supaya warga cepat pindah ke rusun," ujar Krisdianto.

Rusun-rusun yang ada di Jakarta Timur, menurutnya, juga ditempati warga relokasi yang berasal dari wilayah lain. Untuk pindah ke rusun, warga perlu menunjukkan KTP untuk membuktikan mereka adalah warga asli setempat.

"Kalau enggak cepat pindah, nanti menyesal karena warga Pluit dan Kemayoran sudah pindah ke sini (Rusun Komarudin)," ujar Krisdianto.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini