News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Derita Bocah Bernama Iqbal

Ibunda Iqbal Ditemukan, Jadi PRT di Kebonjeruk

Editor: Rendy Sadikin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

DS (berbaju kuning) menjalani rekonstruksi dalam kasus penculikan dan penganiayaan Iqbal Saputra (3,5), yang hingga kini masih dirawati intensif di RSUD Koja, Jakarta Utara, Rabu (19/3/2014).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Iis Novianti (30), ibunda Iqbal Saputra (3,5), sudah ditemukan. Iis ditemukan saat sedang bekerja sebagai pembantu rumah tangga di daerah Kebonjeruk, Jakarta Barat.

"Iya, sudah ditemukan tadi malam di rumah majikannya di Kebonjeruk dan saat ini sedang diperiksa," ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, Ajun Komisaris Besar Daddy Hartady kepada Kompas.com, Sabtu (29/3/2014).

Menurt Daddy, sebelumnya, tim opsnal dari Polres Metro Jakarta Utara terus menerus mencari keberadaan Iis, termasuk mendatangi lokasi tempat penculikan Iqbal dan tempat Iis berjualan di kawasan Senen.

Kemudian akhirnya bertemu dengan orang yang melihat Iis bekerja di yayasan penyalur pembantu rumah tangga di Kemayoran.

"Tim akhirnya datang kesana dan ternyata (dia) sudah bekerja dan tinggal di Kebonjeruk. Kita hubungi nomor majikannya tersebut dan akhirnya sepakat Iis diserahkan kembali ke yayasan," tambah Daddy.

Sementara itu, lanjutnya, dalam interogasi, untuk sementara jawaban yang diberikan oleh Iis masih berubah-ubah. Dalam interogasi tersebut, Iis mengakui bahwa Iqbal adalah anaknya, namun dia tidak mengetahui anaknya tersebut saat ini sedang terbaring di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Koja Jakarta Utara.

Menurut kesaksian Iis pula, kata Daddy, terakhir kali dia melihat Iqbal di kawasan Senen dibawa paksa oleh Dadang Supriyatna yang merupakan mantan pacarnya.

Ia juga mengakui sempat berpacaran, namun sudah putus karena Dadang kasar dan galak.

Iis sering melihat Dadang memukul dan mencekik leher Iqbal. Bahkan, Dadang sudah beberapa kali membawa Iqbal, namun gagal karena Iis berteriak dan minta tolong sehingga Iqbal selamat.

"Dia juga mengakunya melihat Iqbal terakhir, 3 minggu yang lalu di daerah Senen," ujar Daddy

Selanjutnya, Daddy mengatakan, Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) akan melakukan pemeriksaan terhadap Iis. Setelah itu, Iis akan dipertemukan dengan Iqbal dan keluarganya di RSUD Koja.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini