News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mayat Tak Dikenal Ditemukan di Pesisir Pantai Pulau Tidung Kepulauan Seribu, Ini Ciri-cirinya

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi mayat. Jasad tanpa identitas berjenis kelamin laki-laki ditemukan di Pulau Tidung Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Jakarta, Minggu (1/12/2024) pukul 10.45 WIB.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jasad tanpa identitas berjenis kelamin laki-laki ditemukan di Pulau Tidung Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Jakarta, Minggu (1/12/2024) pukul 10.45 WIB.

Mayat tersebut diperkirakan berusia 30 tahun yang ditemukan oleh saksi SR (38).

Baca juga: Detik-detik Penemuan Mayat Ibu dan Anak Balitanya di Bangka, Banyak Darah di Ruang Tengah

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menuturkan kronologis awal kejadian saat saksi sedang mencari bumbu di pinggir pantai.

Pada pukul 10.45 WIB dalam perjalanan melihat sosok mayat berada di pesisir pantai sebelah barat Pulau Tidung.

“Selanjutnya mayat tersebut dievakuasi dan dimasukan ke kantong jenazah untuk dibawa ke Polsek Kep.Seribu Selatan,” ucap Ade Ary dalam keterangan Senin (2/12/2024).

Saat tiba di Polsek Pulau Tidung lalu menunggu Tim Evakuasi yang akan membawa mayat tersebut ke Jakarta.

Baca juga: Mayat Warga Desa Purbawinangun Cirebon Ditemukan Mengapung di Saluran Irigasi

Ciri-ciri korban menggunakan kaos berwarna hitam bertuliskan Smp Negeri Cibadak, tidak menggunakan celana pendek, kepala dalam kondisi rusak, tinggi badan lebih kurang 160 Cm, berat badan 60 Kg, dan terdapat luka bakar akibat matahari, jenis kelamin laki-laki. 

“Kasus ditangani Sektor Kepulauan Seribu Selatan,” pungkas Kabid Humas Polda Metro.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini