News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pertengahan Juli 2014, DKI Uji Coba ERP

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Papan proyek pengerjaan penggalian utilitas electronic road pricing (ERP) terpasang di depan Bank Panin, Jalan Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (4/6/2014). Pemasangan papan tersebut untuk ujicoba pelaksanaan sistem jalan berbayar atau electronic road pricing (ERP) dan nantinya akan dipasang gate sensor on board unit (OBU). Warta Kota/angga bhagya nugraha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, M Akbar mengungkapkan pada pertengahan bulan ini, Juli 2014, pihaknya akan melakukan ujicoba penerapan Electronic Road Pricing (ERP) atau jalan berbayar elektronik.

"Minggu ini sudah bisa pasang gerbang dan setting pelatannya, mudah-mudahan pertengahan Juli sudah bisa live atau ujicoba," ujar M Akbar di Balai Kota, Jakarta, Rabu (2/7/2014).

M Akbar mengatakan, ujicoba jalan berbayar elektronik itu akan menggunakan teknologi yang ditawarkan perusahaan asing, yaitu Q-Free dari Norwegia dan Kapsch dari Swedia. Namun Q-Free baru bisa melakukan ujicoba teknologi jalan berbayar elektroniknya.

"Kemungkinan Q-free itu September, setting alatnya mereka perlu lebih lama, yang sudah serius banget Kapsch. Kapsch sudah hampir jadi," kata Akbar.

Akbar menambahkan, ujicoba jalan berbayar elektronik tersebut akan dilaksanakan di ruas Jalan Sudirman mulai depan gedung Panin Bank atau Ratu Plaza.

"Begitu lewat pintu masuk, dia bayar secara elektronik yang ditarik melalui On Board Unit (OBU) yang dipasang setiap kendaraan," kata Akbar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini