News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tahun Baru 2015

Ada 25 Petugas Kebersihan Patroli di HI

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masalah sampah dan kebersihan saat acara Jakarta Night Festival (JNF) 2014 di sepanjang Thamrin-Monas tampaknya menjadi perhatian Pemda DKI Jakarta.

Demi menjaga kebersihan, masyarakat diimbauĀ  tidak membuang sampah sembarangan tempat. Karena itu sekitar 25 petugas Dinas Kebersihan DKI Jakarta yang berkeliling JNF mengingatkan warga agar tidak buang sampah sembarangan.

"Ada 25 teman-teman kami yang keliling mengingatkan warga agar tidak buang sampah sembarangan. Mereka pakai papan dan rompi," kata Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Saptastri Ediningtyas atau yang akrab disapa Tyas, Kamis (31/12/2014) di Bundaran HI.

Diutarakan Tyas, 25 petugas itu bertujuan mengingatkan warga agar tidak buang sampah sembarangan. Apabila ditemukan warga yang buang sampah sembarangan, makan akan ditegur.

Mereka akan diberi peringatan dan diberitahu kalau membuang sampah sembarangan akan dikenakan denda.

"Soal 25 petugas ini atas perintah Pak Ahok. Kalau untuk saat ini hanya diingatkan saja, ditegur tapi belum dikenakan denda," tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini