News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Peningkatan Pengamanan Dilakukan di ITC Depok

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Gusti Sawabi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lokasi letupan di ITC Depok

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebagai langkah antisipasi terjadinya kembali teror berupa peledakan bom di ITC Depok, aparat keamanan meningkatkan penjagaan di pusat perbelanjaan yang terletak di Jalan Margonda tersebut.

Komandan Regu Security ITC Depok, Djoko mengatakan, pihaknya telah melakukan pengamanan di tiap sudut pada tiap jam untuk memastikan pusat perbelanjaan itu tetap aman dan kondusif dari tindak kejahatan bisa terjadi.

Selain itu, anggota intel dari aparat kepolisian resort kota Depok ikut menjaga kawasannya. Mereka menggunakan pakaian bebas dan berkeliling di tiap sudutnya.

"Disini sudah aman. Semua terkendali. Kami melakukan penjagaan di sini," ujar Djoko, Selasa (24/2/2015).

Dia menjelaskan, saat ini, ITC Depok tetap buka seperti biasa. Meskipun teror bom sempat membuat geger kawasan itu. Aktivitas jual-beli di pusat perbelanjaan itu tetap normal.

"Aktivitas di sini, khususnya pedagang tetap normal seperti biasanya," ujarnya.

Sebuah barang ditemukan di toilet laki-laki lantai 2 gedung ITC Depok. Sempat terjadi letupan seperti balon pecah yang membuat pengunjung sempat panik pada Senin (23/2/2015) sekitar pukul 17.50 WIB.

Saat ini pihak kepolisian sedang menyelidiki pemilik kardus dan motif pelaku menaruh kardus tersebut di pusat perbelanjaan. Polisi memeriksa CCTV yang ada di tempat tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini