TRIBUNNEWS.COM, TANJUNG PRIOK - Memperingati HUT Bhayangkara ke-69, Jajaran Polres Jakarta Utara menggelar buka puasa bersama di Kawasan Kolong Tol Sungai Bambu, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (01/07).
Tak hanya buka puasa bersama, pembagian paket lebaran dan potong tumpeng bersama warga pun digelar.
Pantauan wartakotalive.com, ratusan warga di Kawasan Sungai Bambu Tanjung Priok ini berbondong-bondong menyambangi tenda yang bersebelahan dengan Tol Priok.
Tenda itu dihadiri juga para petinggi Polres Jakut lainnya, dan juga perwakilan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Utara, Sekretaris Kota Jakut, Junaedi.
Ketika adzan tiba, warga bersama pihak penegak hukum itu berbuka bersama dengan mimik sumringah, dan penuh canda tawa satu sama lainnya.
Usai berbuka dan shalat maghrib secara berjama'ah, Kapolres Jakarta Utara, Kombes Pol Susetio Cahyadi langsung menggelar pemotongan nasi tumpeng dan pemberian paket lebaran dari perwakilan warga sekitar.
Susetio menjelaskan, pihaknya bersama warga menggelar acara itu, bertujuan agar pihak kepolisian memberikan makna 'Touching' kepada warga. Tak jauh tak bukan, agar pihak kepolisian lebih dekat dan lebih tau permasalahan-permasalahan warganya.
"Sehingga dengan revolusi mental akan terbangun solisditas antara kepolisian dan masyarakat," ujar Susetio.
Ia pun berharap, dengan digelarnya acara tersebut, jajarannya selalu rajin dan tidak pernah jenuh untuk selalu turun ke masyarakat.
"Antara polisi dan warga akan terjalin emosional. Dengan begini bisa makin dekat. Kita juga harus tahu, keluhan-keluhan masyarakat agar kedepan, polisi bisa menjadi lebih baik di mata masyarakat," terangnya. (Panji Baskhara Ramadhan)