TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Hujan deras yang terjadi di sebagian wilayah Jakarta dan Bogor, Jumat (1/1/2016) malam menyebabkan sejumlah pintu air meningkat. Seperti pintu air Manggarai dan Karet.
Berdasarkan data Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, tinggi muka air (TMA) pintu air Manggarai terus meningkat dari pukul 03.00. Saat itu, tinggi muka airnya 620 cm atau pada posisi siaga IV.
Kemudian pada pukul 04.00, tinggi muka air kembali meningkat 720 cm, namun tetap pada posisi siaga IV. Pukul 06.00, tinggi muka air meningkat kembali hingga 740 cm dan pada pukul 06.00 meningkat menjadi 750 cm. Ketinggian itu pada posisi siaga III.
Sementara tinggi muka air Pintu Air Karet meningkat sejak pukul 04.00. Saat itu tinggi muka air pintu air Karet 440 cm atau pada posisi siaga IV. Pada pukul 05.00, posisinya meningkat siaga III atau pada ketinggian 450 cm.
Kemudian pada pukul 06.00, tinggi muka air kembali meningkat menjadi 460 cm dan pada posisi siaga III.
Akibatnya, beberapa wilayah akan terdampak banjir. Seperti di Matraman Dalem atau Kebon Manggis, Kalipasir Kwitang atau Cikini, Jatipinggir atau Petamburan, Jatipulo, Tomang Rawa Kepa, serta Pejompongan dan Bendungan Hilir.