TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Telah terjadi kecelakaan diberuntun di Tanjakan Selarong, Gadog, Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Minggu (14/2/2016) siang.
Berdasarkan informasi dari akun Twitter @TMCPolresBogor, kecelakaan terjadi sekitar pukul 12.00 WIB.
13:01 Imbas penanganan kecelakaan di Tanjakan Selarong, Jl. Raya Puncak lalin padat di kedua arah. pic.twitter.com/l9GJkyWMn3 @wishnusudarmaji
— TMC Polda Metro Jaya (@TMCPoldaMetro) February 14, 2016
Selain itu, informasi sementara, dalam peristiwa tersebut melibatkan 4 kendaraan.
Nampak dalam foto sebuah bus dengan tulisan 'Murlya Sari Pratama' dengan nomor polisi F 7575 WM terguling di tengah jalan.
Selain itu nampak pula disamping bus sebuah kendaraan yang posisinya terbalik.
12:45 Polri penanganan kecelakaan di Tanjakan Selarong Jl. Raya Puncak, sementara lalin dialihkan. pic.twitter.com/Al0023GksK @Calvinbintang27
BERITA REKOMENDASI— TMC Polda Metro Jaya (@TMCPoldaMetro) February 14, 2016
Untuk sementara Jalur Puncak Ditutup.
Berikut cuitan @TMCPolresBogor:
"12.15 Terjadi kecelakaan di Tanjakan Selarong Jalur Puncak. Jalur naik/turun jalur Puncak sementara ditutup,"
"12.24 TKP kecelakaan lalu lintas di Tanjakan Selarong Jalur Puncak. Info sementara melibatkan 4 unit kendaraan."