TRIBUNNEWS.COM, DEPOK -- Meski menjadi istri penegak hukum, H (47) tidak pernah jera melakukan hal-hal yang melanggar hukum.
Wanita 47 tahun ini adalah istri seorang perwira polisi, namun ia Menjalankan bisnis ilegalnya sebagai distributor miras ilegal, baik miras pabrikan atau miras oplosan.
Dari catatan Warta Kota, H sudah berulang kali dirazia oleh petugas baik yang dilakukan oleh Polresta Depok atau Satpol PP Depok. Di tahun 2016 ini saja, bisnis miras H sudah tiga kali dirazia petugas.
Namun nampaknya H tak juga jera, dan kali ini kembali terkena razia yang dilakukan Satpol PP Depok, Selasa sore hingga malam.
Sebelumnya, Kapolresta Depok Kombes Dwiyono membenarkan pihaknya sudah berkali-kali merazia usaha distributor miras milik Ny H.
Pihaknya, kata Dwiyono, sudah merazia miras di rumah milik Ny H itu pada Desember 2015, serta Januari 2016 dan Februai 2016.
Nyatanya, sampai kini H tidak juga kapok dan terus membuka usahanya.
Menurut Dwiyono, tidak adanya efek jera pedagang dan distributor miras, karena sanksi dalam Perda Depok tentang Miras yang mengatur hal itu sangat ringan.
Yakni berupa denda saja, yang jumlahnya hanya maksimal sebesar ratusan ribu rupiah saja.
"Ini menjadi alasan utama banyaknya penjual miras dan distributor tidak jera dan kembali berjualan sekalipun sudah dirazia," katanya.
Kepala Satpol PP Depok Nina Suzana menjelaskan razia miras ini sudah terprogram, sekaligus dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.
Menurut Nina, dengan menyediakan minuman beralkohol para pedagang telah melanggar Perda Kota Depok Nomor 6 Tahun 2008 tentang aturan penjualan, peredaran dan perdagangan minuman keras di Kota Depok. Sebab mereka diketahui menjual miras tanpa izin yang jelas.
Padahal, kata Nina, kebanyakan dari mereka membuka warung kelontong yang menjual barang kebutuhan sehari-hari ke warga.
"Kami akan terus melakukan kegiatan razia miras ini secara rutin, baik ke warung atau pedagang serta juga ke sejumlah tempat hiburan di Depok," kata Nina.
Ia menuturkan sekitar seratus personel Satpol PP Depok beserta kepolisian dan TNI dikerahkan dalam razia miras kali ini.
Setiap botol miras yang disita, kata Nina, nantinya akan dimusnahkan. "Kita juga data, para pedagang yang menjual miras ini," katanya.
Mereka katanya akan dikenai sanksi denda tindak pidana ringan sesuai Perda Depok tentang peredaran Miras.
Ke depan, kata Nina, diharapkan para pedagang tidak lagi menjual miras di Depok. (Budi Sam Law Malau)