News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rusuh Suporter Sepakbola

Ahok: The Jakmania Perusak Persija

Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suporter berlari masuk ke lapangan pada laga Persija vs Srwijaya FC di Gelora Bung Karno, Jumat (24/6/2016).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Basuki Tjahaja Purnama menilai kelompok suporter The Jakmania  sudah terlalu sering berulah.

Menurut Gubernur DKI Jakarta ini, saat ini The Jakmania bukanlah kelompok pendukung Persija Jakarta, melainkan kelompok yang merusak citra klub tersebut.

Pernyataan itu dilontarkannya menanggapi kerusuhan yang terjadi di dalam laga Persija Jakarta kontra Sriwijaya FC di Stadion Gelora Bung Karno pada Jumat (24/6/2016) malam.

"Kalau kamu cinta Persija, jangan rusuh. Kenapa sih persepsinya tiap Persija kalah mesti rusuh, ya enggak lucu dong kalau gitu. Itu namanya bukan suporter Persija, tapi perusak Persija," kata Basuki di Kota Tua, Jakarta Barat, Sabtu (25/6/2016).

Kerusuhan yang terjadi semalam dilaporkan berawal dari kebobolannya Persija pada menit ke-80. 

Situasi inilah yang disebut memicu The Jakmania masuk ke dalam lapangan pertandingan dan melempari petugas.

Tidak hanya di dalam stadion, kerusuhan dilaporkan juga berlanjut di luar stadion.

Akibatnya, 5 unit sepeda motor terbakar, serta 2 unit mobil dan 1 unit kendaraan dinas kepolisian rusak berat.

Ahok berharap polisi dapat memproses para pelaku kerusuhan agar bisa mendapatkan hukuman.

"Sebenarnya yang kayak gini mesti dihukum. Mereka makin nglunjak kalau enggak penah dihukum," ujar Ahok.(Alsadad Rudi)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini