Laporan wartawan Tribunnews.com, Eri Komar Sinaga
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tepat di usianya yang ke-80 tahun, Bacharuddin Jusuf Habibie kembali teringat akan masa mudanya.
Lebih kurang dua jam, Habibie kembali mengenang perjalanan hidupnya semasa muda yang dikisahkan dalam film 'Rudy Habibie'.
"Perasaannya, saya dibawa kembali kemasa waktu muda. Memang itu ceritanya benar semua," kata Habibie usai menyaksikan 'Rudy Habibie' di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta, Sabtu (25/6/2016).
Habibie pun kembali teringat dan terngiang akan sumpahnya saat sakit ketika sedang bersekolah di Jerman. Sumpah tersebut mengenai janji Habibie untuk berbakti dan kembali ke Indonesia.
"Saya kembali ke sumpah dulu," kenang Habibie.
Habibie pun memuji sutradara Hanung Bramantyo yang menggarap film yang dibintangi Reza Rahadian itu.
Kata dia, Hanung adalah orang hebat yang bisa menerjemahkan kehidupan Habibie ke dalam film dan penonton bisa merasakan pesan yang terkandung dalam film.
Bekas menteri riset dan teknologi itu mengaku ini adalah kado terindah di ulang tahunnya.
"Iya lah. Bahwa kualitas bangsa Indonesia semakin meningkat dan itu terlihat pada produksi ini. Ini hebat. Itu penuh dengan nilai. Itu kerjasama yang hebat," tukas Presiden RI 1998-1999 itu.
Pemutaran film ini memang bertepatan dengan ulang tahun ke-80 Habibie. Habibie dilahirkan pada 25 Juni 1936 di Parepare, Sulawesi Selatan.
Film adalah sekuel film pertama Habibie & Ainun yang berkisah kehidupan Habibie di Jerman dan Indonesia.