News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Granat Aktif Itu Dikira Batu Merah

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah benda granat nanas aktif berukuran panjang 12 cm, diameter 6 cm ditemukan di Pertigaan Kratingdaeng, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, pada Rabu (24/8/2016) sekitar pukul 06.00 WIB.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Awi Setiyono, mengatakan benda itu ditemukan Arun (50), petugas kebersihan dari Suku Dinas Kebersihan Jakarta Selatan.

"Saat menyapu jalan saksi melihat kaleng susu. Saat mengangkat kaleng ternyata berat, seperti ada batu merah. Benda diambil saksi dan ternyata benda mencurigakan," ujar Awi, Kamis (24/8/2016).

Saksi tidak mengetahui kalau benda tersebut granat. Lalu, saksi memanggil anggota PPSU kel Mampang atas nama Romadhon (40), yang kemudian melaporkan ke Polsek Mampang.

"Setelah mendapat laporan tersebut anggota Polsek Mampang melakukan cek tkp dipimpin langsung Kapolsek Mampang Kompol M.Syafi'i," kata Awi.

Pada pukul 07.50 WIB, enam personel anggota Gegana Sat Brimobda Polda Metro Jaya Pimp IPDA AGUNG DC datang ke TKP yang kemudian melakukan oleh TKP.

Menurut Awi, hasil olah TKP menurut Gegana benda tersebut adalah Granat Nanas yang masih aktif dengan ukuran panjang 12 cm, diameter 6 cm.

"Benda tersebut kemudian diamankan dibawa ke Mako Gegana Petamburan," tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini