Agus juga mengungkapkan, langkahnya maju dalam Pilgub DKI banyak yang menyayangkan, terutama senior TNI.
"Mengapa saya harus mengakhiri ikatan dinas di TNI pada usia yang relatif muda," katanya.
Bahkan seorang Jenderal bintang tiga purnawirawan yang sangat mendukung dirinya, memberi tahu, betapa sulitnya beliau meyakinkan para senior TNI menyikapi langkah dirinya maju Pilgub DKI.
"Bahwa langkah Agus mengikuti laga Pilkada DKI ini adalah suatu langkah tepat untuk kemaslahatan rakyat," kata Agus.
Dirinya mengakui, dengan rendah hati, sangat memahami mengapa para seniornya yang menghendaki tetap berkiprah di TNI.
"Karena para senior InsyaAllah menyayangi saya dan berharap agar kelak saya menjadi pemimpin TNI masa depan dan membawa perubahan yang lebih baik bagi TNI dan negara yang kita cintai ini," katanya.
Lanjut dia, tentu harapan tersebut sangat mulia.
Menurutnya, keputusan yang diambil hari ini adalah kesempatan emas untuk menjelaskan secara langsung kepada para senior.
"Mengapa saya mengakhiri ikatan dinas di TNI lebih cepat dari masa usia pensiun saya dan kemudian maju dalam laga Pilkada DKI ini," kata Agus.