Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah orang terlihat bergantian menjenguk Hermansyah di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta Pusat, Senin (10/7/2017).
Hermansyah, ahli IT ITB, diketahui menjadi korban pembacokan di Kilometer 6 Tol Jagorawi sekitar Cipayung, Jakarta Timur, Minggu (9/7/2017) dini hari.
Seorang Advokat bernama Azam Khan, tampak mengunjungi Hermansyah sekira pukul 16.00 WIB.
Azam mengaku dihubungi kerabat dari Hermansyah untuk membantu proses keberlanjutan dari kejadian kemarin.
Baca: Pengungkapan Kasus Penganiayaan Hermansyah Jangan Berlarut-larut Seperti Kasus Novel
"Saya tadi menemui ibu dan kedua adik korban di ruangan khusus," ujar Azam.
Ruangan khusus itu dikatakannya bersebelahan dari ruang Hermansyah dirawat.
"Di ruangan itu, ibu korban masih tampak shock. Dua adiknya yang bisa bercerita pada saya. Kalau istri di rumah katanya masih shock juga," ujar pria berkemja batik biru ini.
Dari penuturannya diketahui jika ruangan Hermansyah berada di lantai atas.
Hingga kini, pantauan Tribunnews.com, pengunjung yang berniat menjenguk Hermansyah belum berhasil menemui Hermansyah.
Selain Azam, kedua anggota Komnas HAM yaitu Maneger Nasution dan Siane Indriani sempat berkunjung pula.