Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Dinas Kehutanan DKI Jakarta, Djafar Muchlisin menyatakan ada kenaikan peningkatan kualitas dan kuantitas transaksi di pameran produk flora dan fauna 'Flona 2017' yang digelar selama 31 hari di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.
"Dari sisi kualitas dan kuantitas ada peningkatan," ujar Djafar di acara penutupan pameran Flona 2017, Senin (21/8/2017).
Dia menyebutkan, dari jumlah pengunjung pameran juga terjadi peningkatan. Sementara, dari nilai transaksi ada kenaikan 12 persen dibandingkan penyelenggaraan tahun lalu.
Acara penutupan Flona 2017 dihadiri Dirjen Konservasi, Sumber Daya Alam dan Ekosistem Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanana (KLHK) Wiratno, Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat, serta Wali Kota Jakarta Pusat Mangara Pardede.
Pameran FLONA 2017 tidak hanya menampilkan beragam jenis flora dan fauna tapi juga miniatur masing-masing kawasan di DKI Jakarta, mulai dari Jakarta Pusat, hingga Kepulauan Seribu.
Miniatur tersebut terlihat seperti etalase menarik yang terdiri dari gabungan akar, batang pohon, serta dedaunan yang menunjukkan ciri khas tiap wilayah.
Ada salah satu sudut yang ditampilkan dalam wujud miniatur Kepulauan Seribu, lengkap dengan penggunaan ayunan terbuat dari kayu dan akar serta perahu.
Acara penutupan pameran dihibur oleh penampilan tarian kipas dari Kepulauan Seribu.