News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Reklamasi Teluk Jakarta

Bertemu Pengembang Pulau Reklamasi di Rumah Prabowo, Ini Kata Anies Baswedan

Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membenarkan pernah mengikuti pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan pengembang pulau reklamasi di Teluk Jakarta.

Namun, dia menegaskan tidak ada intervensi atau tekanan apapun terkait proyek reklamasi Teluk Jakarta dalam pertemuan yang berlangsung di kediaman Prabowo, di Hambalang, Bogor, tersebut.

"Benar ada pertemuan itu dan Pak Prabowo tidak sedikitpun memberikan semacam yang digambarkan tekanan dan lain-lain. Pak Prabowo bersahabat dengan semua pihak dan menerima tamu dari mana-mana," ujar Anies, di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa (24/10/2017).

Anies menegaskan posisinya dalam pertemuan itu lebih banyak mendengarkan saat pihak pengembang menjelaskan proyek reklamasi.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menegaskan tidak ada kesepakatan apapun dengan pengembang pulau reklamasi.

"Malah kami tidak mau menjawab apa-apa. Saya datang ke situ mereka menjelaskan, ya saya dengarin saja," kata Anies.

Anies tidak menyebut secara rinci siapa saja yang hadir dalam pertemuan yang berlangsung Agustus 2017 tersebut.

Adapun Anies dan wakilnya, Sandiaga Uno, berjanji akan menghentikan proyek reklamasi di Teluk Jakarta pada saat masa kampanye Pilkada DKI Jakarta 2017.(Jessi Carina)

Artikel ini tayang di Kompas.com dengan judul: Anies Akui Bertemu Pengembang Pulau Reklamasi di Rumah Prabowo

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini