News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hiburan Malam di Ibukota

Fadli Zon: Pegawai Hotel Alexis Bisa Disalurkan ke Tempat Produktif

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Ferdinand Waskita
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suasana Griya Pijat dan Hotel Alexis di Kawasan Ancol, Jakarta Utara, Selasa (31/10/2017). Griya pijat dan Hotel Alexis resmi tutup per 31 Oktober 2017 ini dikarenakan Pemprov DKI Jakarta memutuskan tidak memperpanjang izin usaha yang diajukan oleh pihak Hotel Alexis. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wakil Ketua DPR Fadli Zon, mengaku khawatir dengan nasib sekitar 1.000 pegawai Hotel Alexis yang dirumahkan.

Hal itu, lantaran izinnya usaha Hotel Alexis, tidak diperpanjang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Untuk itu, Fadli berharap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk memikirkan nasib mantan pekerja Hotel Alexis.

Baca: Kaget Hotel Alexis Tutup, Pria Bule Ini Langsung Pergi

"Sekarang bagaimana pekerja atau karyawan bisa juga mendapatkan kejelasan status pekerjaan mereka," kata Fadli kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (1/11/2017).

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra ini juga berharap Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Sandiaga Uno menyalurkan mantan pegawai Hotel Alexis ke tempat yang produktif.

"Bisa disalurkan ke tempat produktif, bisa bekerja di restoran atau tempat-tempat lain yang memang keahlian mereka," katanya.

Baca: Keajaiban Terjadi Saat Bocah Penderita Kelumpuhan Otak Ini Dipeluk Orangtuanya, Begini Kisahnya

Menurutnya, penutupan Hotel Alexis adalah bukti Anies-Sandi memenuhi janji kampanye saat Pilgub Jakarta 2017 lalu.

"Menurut saya kita harus belajar mematuhi hukum, aturan main, jangan pakai pendekatan kekuasaan dan beking untuk melanggar peraturan yang ada," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini