News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perampokan di Minimarket

Seorang Rampok Minimarket Pondok Cabe Tertangkap Setelah Diteriaki Warga Saat sembunyi Di Atap Rumah

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Perampokan di Minimarket Pondok Cabe

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang dari empat pelaku pencurian di Minimarket Pondok Cabe tertangkap saat berusaha melarikan diri dengan bersembunyi di atap rumah warga.

Persembunyian pelaku atas nama Patur Manulang tersebut berhasil diketahui warga yang langsung meneriaki pelaku.

Baca: Perampok Minimarket di Pondok Cabe Punya Teknik Hilangkan Jejak Kejahatan

Hal tersebut disampaikan Irfan, petugas parkir di Minimarket Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Rabu (15/11/2017).

"Keliatan sama warga lagi ngumpet di genteng, ya sudah diteriakin warga terus ada polisi juga, abis ditembak kakinya, baru dia (pelaku) turun," ucap Irfan.

Bahkan, lanjut Irfan, pelaku sebelumnya membobol bagian belakang Minimarket yang beralamat di jalan Pondok Cabe VI dan lalu masuk kerumah warga melalui plafon.

Baca: Seorang Rampok Minimarket di Pondok Cabe Sembunyi di Genteng, Menyerah Setelah Ditembak Polisi

"Dia (pelaku) bobol bagian belakang, terus manjat lewat pralon ke atap rumah warga," jelas Irfan.

Selanjutnya, jelas Irfan, pelaku langsung diamankan oleh petugas kepolisian guna menghindari amuk massa yang terus berdatangan ke lokasi kejadian saat itu.

"Langsung dibawa sama polisi, warga juga pada takut mau mendekat. Saya denger suara tembakannya aja udah takut, gimana mau deket buat mukul," paparnya.

Baca: AMPG DKI Jakarta Berikan Layanan Pengobatan Gratis

Diberitakan sebelumnya, Team Vipers Polres Tangerang Selatan menggagalkan upaya perampokan di minimarket di Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (15/11/2017) dini hari.

Saat hendak diamankan, keempat perampok berusaha melakukan perlawanan dengan menggunakan senjata tajam.

Hingga, akhirnya petugas terpaksa melakukan tindakan tegas.

Baca: Seorang Terapis Diseret dan Lehernya Diinjak Suami Saat Layani Tamu, Pagi Ditemukan Tewas Telanjang

1 orang pelaku meninggal dunia karena terkena tembakan di dada.

1 orang pelaku kritis karena terkena tembakan di dada.

1 orang pelaku dilumpuhkan dengan terkena tembakan di kaki.

Sedangkan 1 orang berhasil diamankan dalam keadaan baik.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini