News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Menengok Kemewahan Stasiun Sudirman Baru

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama

TRIBUNNEWS.COM - PT Railink resmi uji coba Stasiun Sudirman Baru atau Stasiun BNI City yang khusus melayani penumpang menuju Bandara Soekarno-Hatta, Selasa (26/12/2017).

Hari pertama uji coba ini PT Railink membuka keberangkatan kereta bandara dari Stasiun Sudirman Baru sejak pukul 03.40 WIB sampai 21.51.

Untuk menuju Stasiun Sudirman Baru, masyarakat bisa menuju Jalan Kendal. Stasiun itu sejajar dengan Stasiun Sudirman lama, yang melayani trayek Commuter Line atau KRL.

Ketika memasuki gedung stasiun, tergambar jelas kemewahan layaknya berada di bandara.

Saat masuk pintu lantai pertama pengunjung akan langsung disambut layar berjalan yang menunjukkan jadwal kereta menuju atau dari Bandara Soekarno-Hatta.

Di lantai satu pula pintu masuk peron menuju kereta disediakan. Namun, Anda perlu membeli tiket terlebih dahulu di lantai dua.

Untuk membeli tiket, Anda tidak perlu mempersiapkan uang kas. Cukup menggesek kartu debet atau kredit. Bisa juga menggunakan layanan e-money.

Anda perlu bersabar untuk ujicoba tahap pertama, karena hanya ada enam mesin pembelian tiket cashless yang disediakan.

Dalam uji coba hari pertama, PT Railink membuka 42 trayek. Rinciannya, 21 jadwal keberangkatan dan 21 jadwal kedatangan.

"Kami masih mencoba memperkenalkan kepada masyarakat mengenai fasilitas di sini, termasuk sistem pembelian tiket cashless," ujar Direktur Utama PT Railink, Heru Kuswanto saat ditemui di lokasi.

Untuk membeli tiket anda perlu mengisi data diri berupa nama lengkap, nomor ponsel, dan email serta kemudian menggesek kartu debet, kredit atau e-money anda untuk menuntaskan transaksi dengan harga tiket Rp 30 ribu selama masa percobaan.

"Untuk tanggal 2 Januari 2017 harga tiket akan normal yaitu Rp 70 ribu. Saat ini masih Rp 30 ribu karena dalam masa percobaan," ungkap Heru.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini