Laporan Reporter Tribunnews Bogor, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Puluhan angkot berdekorasi pita dan balon melintasi kawasan Ciawi, Kabupaten Bogor, Selasa (27/2/2018).
Pantauan TribunnewsBogor.com, bahkan pita yang dililit menyilang ini membuat tubuh angkot tampak seperti sebuah kado.
Kehadiran mereka mereka pun mengundang perhatian warga sekitar karena penampakan dan warna angkot yang begitu mencolok.
Mereka rupanya adalah anggota Komunitas Angkot Zedap yang kini sedang menginjak hari ulang tahun yang ke-26.
Wakil ketua Komunitas Zedap, Iwan Minardi mengatakan, perayaan tersebut merupakan agenda setiap tahunnya.
Ia mengaku bahwa di samping pendapatan profesi angkot kian hari kian menurun, ia bersama 800 orang anggota lainnya melepas penat dengan berkumpul dan bersilaturahmi bersama.
Baca: Harta Warisan Kini Dibidik Petugas Pajak
Baca: Apple Akan Segera Luncurkan iPhone dengan Ukuran Paling besar
"Itu yang dihias-hias itu spontan anak-anak aja, inisiatif anak-anak, udah rutinan tiap tahun, acara silaturahmi akbar yang ke-26," ujar Iwan kepada TribunnewsBogor.com, Selasa (27/2/2018).
Para sopir angkot dari 15 jurusan Kota dan Kabupaten Bogor tersebut berkumpul dengan kaos serba putih di Vila Puri Mandiri, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor.
Terpantau mereka pun bersuka ria saling melempar tubuh sesama sopir angkot ke dalam korang renang.
Terpantau banyak pula dari mereka membawa keluarganya masing-masing termasuk anak-anak.
"Kadang juga kita omset menurun, fasilitas di jalan kurang, tapi kebetulan kita ulang tahun, 800 anggota bersama istri keluarga bersilaturahmi di sini," katanya.