Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Untuk memperingati Jumat Agung dan Ibadah, Gereja Katedral mewajibkan untuk registrasi online.
Menurut Humas Gereja Katedral Susyana Suwadie registrasi online bukan untuk mempersulit umat.
"Ini tujuannya bukan untuk mempersulit umat tapi untuk mengedukasi umat agar umat bisa lebih saling berbela rasa tidak berdesak-desakan" ujar Susyana Suwadie di Gereja Katedral, Jumat (30/3/2018).
Ini bertujuan juga untuk umat dalam berdesak-desakan dan kecenderungan titip kursi.
"Menghindari umat bisa jatuh dan berdesak-desakan kemudian juga ada kecenderungan menitip kursi", katanya.
Itu merupakan hal yang tidak diinginkan menurut humas gereja katedral ini.
Registrasi online ini juga bertujuan untuk mengedukasi umat bagaimana melaksanakan sila ke dua adil dan beradab.
Registrasi ini hanya untuk umat yang di dalam gereja, sedangkan untuk yang di tenda dan aula umat bisa datang langsung.
"Registrasi online juga hanya dilakukan pada Jumat agung dan Sabtu vigili malam paskah, Minggu paskah tidak", katanya.