Laporan wartawan Tribunnews.com, Reza Deni
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Terminal Kampung Rambutan, Emiral August Dwinanto, mengimbau kepada warga Jakarta yang akan melakukan mudik Lebaran, untuk tidak menggunakan sepeda motor demi mencegah kecelakaan di waktu mudik.
"Kalau muatannya lebih dari dua orang, kami imbau untuk tidak pakai sepeda motor," ujarnya di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (3/6/2018)
Menurut Emiral, perjalanan ke kampung halaman yang menggunakan sepeda motor akan membahayakan dan melelahkan.
"Mohon kepada bapak dan ibu, jadi jangan sampai itu ada anak juga ikut orangtua mudik pakai sepeda motor," tambahnya.
Emiral menyarankan alternatif supaya para pemudik menggunakan transportasi darat untuk ke kampung halaman. Termasuk menggunakan bus AKAP yang ada di Terminal Kampung Rambutan.
"Kalau masih mau pakai sepeda motor, ya bapaknya saja. Ibu dan anaknya menggunakan bus," kata Emiral. "Jadi lebih nyaman juga."
Selain itu, Emiral juga mengimbau supaya para pemudik menaiki bus tidak di terminal bayangan.
"Kalau di terminal bayangan kan kita enggak tahu sopirnya dicek kesehatan atau enggak. Kendaraannya dicek atau enggak," ujarnya.
"Beda ya sama di terminal seperti Kampung Rambutan misalnya. Semuanya sudah jelas dan lengkap kalau di sini. Jadi aman buat para pemudik," Emiral memungkasi.