News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lebaran 2018

Anies-Sandi Dapat Karangan Bunga Nyeleneh Dari Simatarakyat

Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Karangan bunga dari simatarakyat di balai kota DKI Jakarta, Senin (25/6/2018)

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Karangan bunga mewarnai halaman Balai Kota DKI Jakarta sejak beberapa hari kemarin, karangan bunga yang memberikan selamat atas HUT DKI Jakarta ke-491 dan ucapan hari raya Idul Fitri.

Tetapi ada salah satu karangan bunga yang berbeda, karangan bunga yang dikirimkan oleh 'SIMATARAKYAT' ini berisi meminta hasil kerja dari Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.

Karangan bunga yang berwarna merah dan biru ini bertuliskan "Minal Aidzin Wal Faidzin, Gabener dan Wagabener, ayo kerja kerja kerja, buktikan apakah bisa kerja buat Jakarta lebih baik? Kami tunggu."

Salah satu pihak keamanan Balai Kota mengatakan karangan bunga baru saja sampai dan dipasang dihalaman Balai Kota.

"Wah enggak tahu itu dari siapa. Enggak ada nama pengirimnya tadi. Barusan saja tadi 30 menit yang lalu sampai," ujarnya, Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin (25/6/2018).

Tidak ada data pasti siapa yang mengirimkan karangan bunga simatarakyat tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini