News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Semarak Warna Warni di Seberang Wisma Atlet Kemayoran

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Perkampungan di seberang Wisma Atlet Kemayoran mulai semarak dengan warna-warni yang cerah.

Rumah warga dicat.

Tembok-tembok dihiasi mural yang bertema Asian Games 2018 dan tanaman di taman-taman juga ditata.

Gubernur Jakarta Anies Baswedan, Sabtu pagi (21/7) menandatangani kerjasama dengan sebuah perusahaan cat yang mensponsori pengecatan lingkungan warga dan kawasan sekitarnya, agar terlihat lebih rapi, indah dan berwarna.

Acara ini juga dihadiri Wagub Sandiaga Uno, Walikota Jakarta Pusat Bayu Meghantara dan Dirut PPK Kemayoran Dwi Nugroho.

Anies dan Sandi juga sempat melukis mural di dinding sungai perkampungan di seberang Wisma Atlet di Kelurahan Kebon Kosong tersebut.

Anies meminta masyarakat menyambut hangat para atlet Asian Games yang datang bertanding, karena mereka tidak hanya berada di dalam Wisma Atlet, tapi juga dipastikan akan melihat keadaan di luar Wisma.

“Bulan depan Kemayoran menjadi pusat perhatian. Masyarakat harus hadir ramah menyapa dan menyambut mereka dengan budaya Indonesia, dengan budaya Jakarta,” kata Anies.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini