TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Insiden kebakaran di pabrik di Kawasan Pergudangan Citra Bumi Kendari (CBK) menewaskan dua orang akibat luka bakar serius.
Kejadian itu terjadi pada Kamis (6/9/2018) kemarin sekira pukul 14.00 WIB di RT 03/01 Desa Kadu, Curug, Kabupaten Tangerang.
Baca: Kronologi Insiden Tabung Elpiji Bocor yang Tewaskan 1 Orang dan Melukai Enam Lainnya di Surabaya
Kejadian nahas ini bermula ketika pihak manajemen CBK, Kirman, menyuruh Triyono (41) dan Salimi (60) untuk merenovasi sekaligus membetulkan sebuah gudang kosong dekat PT Alumunium Indonesia.
"Sewaktu Triyono mengelas tiang, terjadi percikan api, sehingga menyambar gulungan alumunium yang berada di PT Alumunium Indonesia," jelas Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alexander Yurikho, Jumat (7/9/2018).
Si jago merah yang mengamuk membuat Ari dan Amin yang bekerja sebagai pegawai PT Alumunium Indonesia yang sedang bekerja, mengalami luka bakar.
"Kemudian api membesar dan membakar gulungan aluminium yang lain," terang Alex.
Baca: Ahok Mau Nikahi Puput, Djarot: Wajar Beliau kan Sudah Duda
Sekira pukul 17.30, Triyono ditemukan petugas dalam keadaan meninggal dekat kompresor las miliknya.
Sedangkan Salimi meregang nyawa sekira pukul 21.00 WIB, setelah sempat dilarikan ke RS Jati Uwung untuk mendapatkan perawatan intensif. Atas kejadian itu, PT Alumuniun Indonesia juga mengalami kerugian sampai miliaran rupiah.
Penulis: Zaki Ari Setiawan
Berita ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul: Kebakaran Landa Pabrik Alumunium, Dua Pekerja Tewas