News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

YN Curi Ponsel Milik Rekan Kerja Agar Terlihat Mewah di Depan Teman-temannya

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, BALI - Niat ingin pamer handphone ke teman-temannya, seorang wanita mencuri telepon selular milik teman sekerjanya.

YN (26), diringkus petugas kepolisian Polsek Kuta Utara, Selasa (2/10/2018).

Kanit Reskrim Polsek Kuta Utara PTU Androyuan Elim, seizin Kapolsek Kuta Utara, mengatakan, setelah korban melapor, Kepolisian Polsek Kuta Utara bergegas mencari pelaku pencurian.

Baca: Jadwal Siaran Langsung RCTI Juventus vs Young Boys Malam Ini, Juve Akan Pesta Gol Tanpa Ronaldo?

"Begitu kami menerima laporan korban, kami langsung melakukan penyelidikan. Mulai di TKP kami mendapatkan petunjuk demi petunjuk dan berhasil mengantongi identitas pelaku. Keesokan harinya kami langsung menangkap pelaku," ujarnya pada Selasa (2/10/2018) berdasarkan press release.

YN nekat mencuri handphone jenis Oppo F1 milik teman kerjanya di Kerobokan, Kuta Utara, Badung, Bali.

Pelaku baru bekerja selama tiga bulan di toko tersebut.

Peristiwa pencurian ini terjadi pada Rabu (26/9/2018).

Pelaku memanfaatkan kelengahan korban saat sama-sama bekerja di toko.

Korban saat itu hendak ke toilet dan meninggalkan telepon selularnya di meja toko.

Baca: Kurs Rupiah Ditutup Melemah ke Level Rp 15.042 per Dolar AS

Sekembalinya dari toilet, korban sudah tidak melihat dan menemukan lagi barang miliknya di meja toko.

Selanjutnya korban pun melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Kuta Utara, Jalan Pantai Batu Bolong, Desa Canggu, Kuta Utara, Badung.

Setelah menerima laporan tersebut, Tim Buser Polsek Kuta Utara langsung melakukan penyelidikkan.

Sehari setelah dilaporkan kepihak Kepolisian, pada Kamis (27/9/2018) petugas berhasil menangkap pelaku di tempat pelaku dan korban bekerja.

Dari hasil pemeriksaan petugas, pelaku mengaku telah mengambil telepon selular milik rekan kerjanya agar terlihat mewah di depan teman-teman lainnya.

"Pelaku hanya ingin kelihatan mewah di depan teman teman lainnya. Namun apapun alasannya atas perbuatannya itu kami tetap melakukan proses hukum," tambahnya.

Atas perbuatannya tersebut, pelaku kini harus berurusan dengan polisi dan meringkuk di jeruji besi Mapolsek Kuta Utara guna mempertanggung jawabkan perbuatannya. (Tribun Bali/Firizqi Irwan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini