TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, mengatakan pihaknya tengah mempersiapkan sayembara untuk penataan kawasan Monas, Jakarta Pusat di tahun 2019 mendatang.
"Nanti kita tunjukkan gambarnya saja rencana revitalisasinya. Sebetulnya, ya dari revitalisasi itu (Monas) akan lebih komperhensif lagi, sekarang sedang disiapkan sayembara untuk penataan Monas. Nanti kalau sudah ada pemenang, kemudian kita mulai kerjakan," kata Anies di kawasan Sudirman, Selasa (4/12/2018).
Baca: DKI Anggarkan Dana Rp 150 Miliar untuk Revitalisasi Monas Tahun Depan
Diketahui bahwa Pemprov DKI Jakarta bakal menggelontorkan dana sebesar Rp 150 Miliar pada tahun 2019 untuk revitalisasi Monas tersebut.
Mantan Mendikbud itu menuturkan, bahwa Monas nantinya akan dibuat lebih kekinian dan sesuai dengan zaman sekarang.
Sebab, meski Monas memiliki lahan yang luas, Anies mengatakan bahwa sejauh ini pemanfaatan Monas cukup terbatas.
"Supaya Monas bisa menjadi tempat yang lebih optimal. Sekarang pemanfaatannya terbatas pada hari Sabtu dan Minggu, dan kegiatannya terbatas Monas jadi seperti lapangan besar tapi aktivitas disitu sangat minim. Kemudian didalamnya juga (ada) diorama, kemudian lain-lain harus segera diupdate," katanya.
Sebagai informasi, Anies berencana akan menambah fasilitas audio visual di museum di Monas, khususnya pada bagian diorama.
Baca: Melihat Aceh Jangan dari Tugu Monas di Jakarta
Diorama tersebut, nantinya akan dilakukan penyesuaian dengan konsep masa kini sehingga masyarakat bisa lebih merasakan pengalaman lengkap dengan fasilitas audio visual tersebut.
"Itulah diorama tahun 70an, itu bagian orang bisa lihat tuh, dulu orang bikin diorama bisa begini, sekarang sudah bisa 3D. Sekarang sudah dengan kacamata, orang bisa merasakan Pengalaman audio visual lengkap, museum itu sendiri bagus untuk anak-anak melihat. Begini kalau mau bikin diorama, sekarang sudah bisa imajinasi muncul seperti reality nanti itu bagian dari revitalisasi," kata Anies.
Penulis: Pebby Ade Liana
Berita ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul: Anies Baswedan Siapkan Sayembara untuk Penataan Monas