News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ini Penyebab Massa Ormas Cekcok dengan Polisi di Depan Gedung PTIK

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Massa ormas di depan Gedung PTIK, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (6/11/2019).

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah massa beratribut ormas GMBI sempat cekcok dengan petugas kepolisian di depan Gedung PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan terjadi pada Rabu (6/11/2019).

Berdasarkan informasi yang diterima Tribunnews.com, cekcok tersebut bermula saat anggota ormas tengah melintas di depan Gedung PTIK.

Massa rencananya berniat ke gedung KPK untuk melakukan demo.

Baca: Massa Ormas Terlibat Pertikaian dengan Polisi di depan Gedung PTIK

Saat melintas, anggota ormas bersenggolan dengan anggota polisi yang mengatur jalan di lokasi hingga berujung cekcok.

Situasi saat ini telah mereda setelah Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Bastoni Purnama mendatangi lokasi.

Baca: Sudah Janji Bakal Pamit, Persib Bandung Batal Ditinggal Manajer Umuh Muchtar, Ini Sebabnya

Pihaknya telah melakukan mediasi antara massa dengan pihak kepolisian.

“Tadi sudah diadakan pertemuan antara Pak Wakapolda, saya dengan Sekjen GMBI jadi sudah ada kesepakatan nanti diselesaikan secara musyawarah,” ucap Bastoni di lokasi.

Tribunnews.com sedang melakukan pengecekan ke lokasi kejadian dan melakukan konfirmasi kepada pihak terkait.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini