News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Anies Baswedan Ikut Resmikan Heritage Building di Kedubes AS

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kedutaan Besar Amerika Serikat (Kedubes AS) untuk Indonesia baru saja meresmikan gedung bersejarah (heritage building) yang berada di kompleks Kedutaan AS di Jakarta Pusat, Kamis (23/1/2020)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Larasati Dyah Utami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kedutaan Besar Amerika Serikat (Kedubes AS) untuk Indonesia baru saja meresmikan gedung bersejarah (heritage building) yang berada di kompleks Kedutaan AS di Jakarta Pusat, Kamis (23/1/2020).

Dalam peresmian gedung bersejarah tersebut, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan turut hadir dan melakukan prosesi pemotongan pita bersama Dubes AS, Joseph R. Donovan dan Wakil Menteri Luar Negeri RI, Mahendra Siregar.

Baca: Telah Rampung 84 Persen, Revitalisasi Monas Terancam Batal

Dalam kesempatan tersebut, Anies Baswedan menyampaikan apresiasi pada Kedubes AS karena merawat dan menjaga tempat bersejarah yang termasuk warisan budaya Indonesia itu dengan baik.

"Kami menyampaikan apresiasi bahwa tempat bersejarah dan warisan budaya ini dirawat kedubes AS. Ini bagian dari kawasan monumen nasional yang memiliki sejarah yang amat penting bagi Indonesia," ujar Anies.

Kedepannya, Anies juga berharap gedung bersejarah tersebut dapat dinikmati masyarakat, khususnya para pelajar, tentunya dengan mengikuti prosedur-prosedur yang telah ditetapkan oleh pihak Kedubes AS.

"Kita berharap ini nanti akan menjadi tempat dimana masyarakat juga secara terbatas tentunya bisa ikut menikmati. Khususnya para pelajar, tentu dengan pertimbangan keamanan yang berada di dalam kompleks," ujarnya.

Sementara itu Dubes AS berterima kasih kepada pemerintah Indonesia karena telah diberi kepercayaan untuk merawat gedung tersebut.

Kedubes AS juga memastikan agar gedung tersebut tempatnya tidak akan dilupakan dalam sejarah Indonesia.

"Heritage building ini melambangkan keteguhan, keandalan, kemitraan dan persahabatan Amerika dan Indonesia. Seperti yang saya katakan pada pidato saya, gedung kedubes kami bukti komitmen AS untuk masa depan dan kemitraan bersama," ujar Joseph R. Donovan.

Sementara itu, Wamenlu Mahendra Siregar menyampaikan selamat dan menyambut gembira diresmikannya gedung tersebut.

Baca: Siaga Bencana, Kepala BNPB Minta Para Pejabat Kurangi Waktu Tidur saat Musim Hujan

Ia juga mengapresiasi peran AS yang turut andil melestarikan bangunan yang menjadi sejarah perjalanaan Indonesia dalam mencapai kemerdekaan.

"Di gedung ini beberapa negosiasi terjadi. Saya apresiasi nilai sejarah diplomasinya dan bagaimana kita mempertahankan kemerdekaan," ujar Wamenlu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini