Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Elga Hikari Putra
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kodam Jaya sukses menggelar lomba lari bertajuk Jayakarta Loe Gue Run 2020 (JLGR) di Monas, Jakarta Pusat dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70.
Pangdam Jaya, Mayjen TNI Eko Margiyono berharap event ini bisa menjadi agenda rutin tiap tahunnya.
"Event JLGR juga baru pertama kali. Kita ingin ke depannya mengundang pemda dan berharap ini menjadi event tahunan," kata Eko di sela acara JLGR 2020, Minggu (26/1/2020).
Untuk edisi ini, Eko mengatakan, pihaknya memang membatasi hanya 3.000 peserta yang terlibat.
Baca: 205 Pohon di Monas Hilang & Disebut Dipindah ke Barat, Tak Terlihat Wujudnya, Temukan Fakta Ini!
Baca: Heboh Isu Pembangunan Mal di Sekitar Monas, Hotman Paris Itu Kan Kebanggaan Indonesia
Mereka terdiri dari kalangan TNI, Polri, masyarakat umum dan penyandang disabilitas.
"Kita saat ini masih belajar, ke depannya kita ingin mengundang pelari-pelari internasional. Tapi pada intinya kita ingin menjaring keterlibatan masyarakat, tidak terkecuali untuk ikut di kegiatan ini," paparnya.
Yang menarik dalam lomba lari di JLGR 2020 ini, yakni dengan ikut dilibatkannya para penyandang disabiltas.
Menggunakan kursi roda, belasan penyandang disabilitas mengikuti lomba untuk menjadi yang tercepat dengan jarak tempuh 2,5 kilometer.
"Memang selama ini sangat jarang ya event perlombaan bagi warga yang disabilitas. Memang di event hari ini juga tidak banyak ya, tapi kita berusaha mengakomodir mereka. Kita mau menunjukkan kalau mereka yang mungkin secara fisik ada keterbatasan tapi masih memiliki semangat yang kuat," kata Eko.
Baca: Polemik Revitalisasi Monas, Pengamat Tata Kota: Harusnya Gubernur DKI Fokus Atasi Banjir
Baca: Eneng Maliyanasari Pertanyakan Tujuan Revitalisasi Monas: Mau Buat Apa?
Dalam event JLGR 2020 ini, selain untuk penyandang disabilitas, ada kategori lari dengan jarak tempuh 5 kilometer dan 10 kilometer untuk TNI, Polri dan masyarakat umum.
"Total hadiah yang panitia siapkan total mencapai 580 juta. Jadi biasanya (juara) satu sampai tiga, ini kita sampai juara 10 kita sediakan hadiah," kata Eko.