TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lagi-lagi warteg yang buka 24 jam menjadi sasaran kawanan begal.
Kali ini terjadi di satu warteg di Jalan Kyai Tapa, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.
Kejadian tersebut pertama kali diunggah di akun instagram @kontributorjakarta berdasarkan rekaman CCTV yang terpasang di lokasi.
Namun, dalam rekaman tersebut tak terlihat jelas saat pelaku menggasak ponsel.
Yang terlihat hanya ada seorang pelaku yang membawa senjata tajam celurit mengancam ke seorang pria yang sedang duduk di dalam warteg.
Dikonfirmasi, Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren, AKP Mubarak membenarkan bahwa kejadian itu berada di wilayahnya.
"Kejadiannya pada Minggu malam (pekan lalu)," kata Mubarak, Jumat (21/2/2020).
Mubarak mengatakan, yang diambil pelaku yakni sebuah ponsel yang ternyata ponsel rusak dan senampan gorengan tempe yang ada di etalase warteg.
• Kampanyekan Sisterhood Empowerment, Perempuan Diajak Saling Menguatkan dan Menginspirasi
• Hati-hati Sensus Penduduk Online Rawan Penipuan, Jangan Akses Selain Laman Resmi Berikut
• Gaya Syahrini di Tahlilan Ashraf Beda dari yang Lain, Feni Rose: Barangkali Kalau Nyeker Masuk Angin
"Yang diambil itu handphone sudah mati dan tempe," kata Mubarak.
Mubarak menuturkan pihaknya saat ini tengah memburu keberadaan pelaku yang sudah meresahkan warga kendati korban tak membuat laporan.
Diburu polisi
Melansir dari Kompas.com, Kanitreskrim Polsek Tanjung Duren AKP Mubarak mengonfirmasi adanya aksi perampokan sebuah warteg di Jalan Kyai Tapa, Tanjun Duren, Jakarta Barat.
"Iya benar, kejadiannya pukul 01.30 WIB," kata Mubarak, Jumat (21/2/2020). Aksi begal itu terekam CCTV dan diunggah dalam sosial media Instagram dengan akun @kontributorjakarta Jumat siang tadi.
Dalam video rekaman tersebut terlihat pelaku sempat mengayunkan celurit ke korban.