News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Idul Adha 2020

Salat Idul Adha di Masjid Agung Al Azhar Kebayoran, Jemaah Meluber Sampai ke Lapangan Bola

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suasana salat Idul Adha di Masjid Agung Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (31/7/2020). (TribunJakarta.com/Annas Furqon Hakim)

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Annas Furqon Hakim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masjid Agung Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, menggelar Salat Idul Adha, Jumat (31/7/2020).

Berdasarkan pengamatan TribunJakarta.com, jemaah pria tampak memenuhi lapangan sepak bola yang ada di bagian belakang masjid.

Sedangkan, jemaah wanita berada di belakangnya di selasar dan halaman parkir.

Meski tampak penuh, jemaah tetap mematuhi protokol kesehatan, terutama dalam hal menjaga jarak.

Setidaknya terdapat jarak sekitar satu meter antarjemaah. Selain itu mereka juga mengenakan masker.

Baca: Idul Adha, Jemaah Masjid Al-Akbar Surabaya Rindu Salat Berjamaah dengan Shaf Rapat

Pada Salat Idul Adha tahun ini, pengurus Masjid Agung Al-Azhar membatasi jumlah jemaah yang hadir.

Dalam kondisi normal, masjid ini mampu menampung 12 ribu hingga 15 ribu jemaah.

Baca: Unik! Ada Spiderman Naik Pick Up Bareng Kambing Antarkan Hewan Kurban yang Akan Disembelih

Namun, di tengah kondisi pandemi Covid-19, pengurus masjid membatasinya menjadi hanya 50 persen atau sekitar enam ribu jemaah.

Pemeriksaan Suhu Tubuh

Jemaah Salat Idul Adha di Masjid Agung Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, juga menjalani protokol kesehatan ketat.

Pantauan TribunJakarta.com, Jumat (31/7/2020), seluruh jemaah akan diperiksa suhu tubuhnya di setiap pintu masuk masjid.

Petugas yang berjaga juga memberikan cairan hand sanitizer kepada masing-masing jemaah.

Sejak pukul 06.15 WIB tadi, jemaah sudah mulai berdatangan ke Masjid Agung Al-Azhar.

Pengurus masjid juga membatasi jumlah jemaah yang hadir.

Hal itu dilakukan untuk menghindari kerumunan dan bisa menerapkan jaga jarak antarjemaah.

Kepala Kantor Masjid Agung Al-Azhar, Iding, mengatakan kapasitas masjid normalnya bisa menampung 12 ribu hingga 15 ribu jemaah.

Namun, di tengah situasi pandemi Covid-19, pihak masjid membatasi jumlah jemaah yang hadir.

"Kapasitasnya kalau normal sekitar 12 ribu sampai 15 ribu, besok setengahnya dari kapasitas normal. Ya maksimal enam ribuan (jemaah)," kata Iding saat ditemui di Masjid Agung Al-Azhar, Kamis (30/7/2020).

Iding menjelaskan, pelaksanaan Salat Iduladha tidak akan dilakukan di bagian dalam masjid.

"Untuk di dalam tidak ada, jadi kita di lapangan dan sekitar area parkir masjid ini," ucap dia.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Salat Iduladha di Masjid Agung Al-Azhar, Begini Suasananya

Penulis: Annas Furqon Hakim

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Salat Iduladha di Masjid Agung Al-Azhar, Begini Suasananya

Penulis: Annas Furqon Hakim

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini