News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Polsek Setiabudi dan Milenial Merah Putih Salurkan Bantuan Kepada Warga Terdampak Pandemi

Penulis: Reza Deni
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kapolsek Setiabudi Kompol Beddy Suwendi bersama Milenial Merah Putih (MMP) melakukan aksi sosial membantu masyarakat terdampak pandemi Covid-19.

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolsek Setiabudi Kompol Beddy Suwendi bersama Milenial Merah Putih (MMP) kembali melakukan aksi sosial membantu masyarakat terdampak pandemi Covid-19.

Kali ini, Beddy membagikan ratusan sembako kepada arga di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan.

Terlihat dalam video yang diterima, Beddy turun dari mobilnya membagikan paket sembako kepada warga yang membutuhkan.

Hal tersebut diapresiasi Wasekjen MMP M Erlangga.

Dia mengatakan bahwa pihaknya mendukung kegiatan sosial yang dilakukan Kompol Beddy.

"Pak Kapolsek Setiabudi ini bisa menjadi contoh bagi seluruh Kapolsek di DKI melakukan gerakan vaksinasi ataupun memberikan sembako di seluruh polsek-polsek DKI, dan ini bisa menjadi contoh seluruh Kapolsek di Indonesia bersama melakukan hal yang serupa," kata Erlangga kepada wartawan, Jumat (3/9/2021).

Baca juga: Diburu Densus 88, Terduga Teroris Nauval Farisi Menyerahkan Diri ke Polsek Setiabudi

Dia menyebut yang dilakukan pihaknya bersama Polsek Setiabudi murni mengedepankan kemanusiaan guna membantu sesama.

"Dari hal kecil itulah kita bisa membangkitkan rasa semangat untuk masyarakat kelas menengah ke bawah," ujarnya.

Ia mendukung aksi sosial tersebut.

Baca juga: Mural Tuhan Mau Kami Gambar! Muncul di Barrier Beton Setiabudi

"Kami juga mendukung penuh giat ini supaya bermanfaat dan ini kita pastikan tanpa meminta sumbangan dari pemerintah tapi melakukan hal ini dari diri kita sendiri," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini