News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lebaran 2022

Diberi Izin Masuk oleh Anies, Masyarakat Nikmati Suasana di Stadion JIS Usai Salat Idulfitri

Editor: Wahyu Aji
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Masyarakat tampak sedang berfoto di dalam Jakarta International Stadium, usai Salat Idulfitiri, Senin (2/5/2022)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mario Christian Sumampow 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masyarakat yang menjalankan Salat Idulfitri 1443 di area ramp barat Jakarta International Stadium (JIS), berbondong-bondong masuk ke dalam stadion yang dapat menampung kapasitas hingga 80 ribu orang lebih ini untuk melihat-lihat dan berfoto.

Gubernur DKI Anies Baswedan memberi izin akses masuk untuk masyarakat berkeliling dan melihat isi stadion usai salat.

Taswarman, salah satunya. Ia bersama istri dan anaknya memilih untuk tidak pulang usai salat, tapi mengambil kesempatan ini untuk melihat stadion lebih dekat dan tidak lupa untuk berfoto. 

Pria yang selama dua tahun ini hanyamelakukan Salat Idulfitri di sekitar kawasan tempat tinggalnya di Jatiwaringin, Jakarta Timur, sebab terkendala larangan dan aturan terkait Covid-19, kini tak ingin menyia-nyiakan kesempatan salat pertama kali di JIS. 

"Saya sengaja ke sini untuk salat Ied, karena JIS ini informasinya baru selesai. Jadi happy lah sambil refreshing sambil ibadahnya," ucapnya pria 53 tahun ini. 

Pnggunaan gedung olahraga yang digunakan sebagai area untuk salat ini dirasa Taswarman cukup menarik dan punya daya tarik tersendiri. 

Ini merupakan kali pertama Taswarman menginjakkan kaki di stadion yang berada di lahan dengan luas 26 hektar ini. 

"Ini kali pertama. Biasanya cuma lihat dari media sosial," jelasnya. 

Pertama kalinya JIS digunakan untuk Salad Idulfitri. Ini merupakan momentum bersjarah bagi Anies Baswedan. 

"Alhamduillah Allah telah mengizinkan kita ini melaksanakan salat Idulfitri di tempat dan momen yang bersejarah ini. Ini adalah pertama kalinya JIS digunakan untuk salat Idulfitri dan kita menjadi pribadi-pribadi pertama yang menggunakan tempat ini untuk bersujud di hadapan Allah," kata Anies di JIS, Senin (2/5/2022).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini